Upacara Peringatan Hari Pahlawan: Generasi Muda yang Tertib Berlalu-lintas

Hari (10/11) ini SMAK Cor Jesu mengadakan upacara untuk memperingati Hari Pahlawan. Upacara ini diikuti oleh seluruh siswa, guru, staf, dan karyawan SMAK Cor Jesu. Berbeda dengan upacara sebelumnya, pembina upacara kali ini adalah Iptu Endiex, Kanit Dikyasa Polres Malang.

Dalam sambutannya, Iptu Endiex menjelaskan bahwa jumlah korban jiwa akibat kecelakaan lalu lintas mencapai 17 korban per hari. Penyebabnya adalah kelalaian manusia, seperti mengoperasikan telepon seluler dan mendengarkan musik saat berkendara. Selain itu beliau menegaskan bahwa pengendara  kendaraan bermotor di bawah 17 tahun atau belum memiliki SIM dilarang berkendara. Hal ini dikarenakan dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain. Kecelakaan lalu lintas ini sendiri dapat dicegah dengan selalu menaati peraturan dan tata tertib di jalan raya.

Di akhir sambutannya,Iptu Endiex menghimbau agar para guru dan seluruh keluarga besar Cor Jesu turut menaati peraturan supaya terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan. Semoga kita semua selalu menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

Share This Post

More To Explore

Berita

Entrepreneur Day Kelas XII Tahun 2023

“Menumbuhkan Semangat Wirausahawan Muda SMACO”   4 Desember 2023 merupakan hari Senin pertama setelah PAS (Penilaian Akhir Semester) ganjil 2023/2024 berakhir. Di hari tersebut seluruh

Pusat Layanan