Ujian Praktik Siswa Kelas XII

Waktu memang begitu cepat bergulir, sepertinya baru kemarin para siswa menikmati bangku kelas XII, tidak terasa pada tanggal 8-16 Desember 2017 mereka melaksanakan ujian praktik, antara lain: Ujian Praktik Seni, Ujian Praktik Olahraga, dan Ujian Praktik Teknologi Pengolahan.

Para siswa menunjukkan antusias yang besar dalam mengikuti setiap sesi dari ujian praktik. Dari Ujian Praktik Olahraga, para siswa mampu mencapai target yang telah ditentukan, bahkan mereka tidak merasa lelah walalu ujian berlangsung dari pagi sampai sore hari.

Dari Ujian Praktik Seni, para siswa mampu menunjukkan kreativitas di luar ekspetasi guru dengan menghasilkan karya-karya yang luar biasa. Sama halnya dengan ujian praktik Teknologi Pengolahan, para siswa mampu bekerja secara berkelompok dengan sangat baik sehingga menghidangkan masakan olahan mereka sendiri dengan rasa yang dahsyat di mulut.

Wah, hari terus berganti menuju Ujian Nasional. Nikmatilah setiap proses di masa-masa SMA ini. Terus belajar dan berusaha, persiapkan masa depan kalian, para siswa kelas XII!

Share This Post

More To Explore

Berita

Entrepreneur Day Kelas XII Tahun 2023

“Menumbuhkan Semangat Wirausahawan Muda SMACO”   4 Desember 2023 merupakan hari Senin pertama setelah PAS (Penilaian Akhir Semester) ganjil 2023/2024 berakhir. Di hari tersebut seluruh

Pusat Layanan